Program Studi Farmasi FK Undip menyambut kehadiran dosen dan mahasiswa dari Uzbekistan pada program kolaborasi Fakultas Kedokteran Undip dengan Asia International University Uzbekistan. Pada 17-21 Mei 2024 delegasi mahasiswa dari Asia International University Uzbekistan mengikuti beberapa kegiatan perkuliahan dan praktikum di Program Studi Farmasi FK Undip, diantaranya mengikuti mata kuliah Microbiology dengan materi “Microorganism Pharmaceutical Products: Vaccine” pada Jumat 17 Mei 2024; Mata kuliah Clinical Chemistry and Bioanalysis dengan materi “Analisis Hormon dan Analisis Trace element pada Vitamin” serta mengikuti praktikum Farmasetika dengan materi Pembatan Suppositoria pada senin 20 Mei 2024; dan kegiatan sharing session terkait “Culture and Pharmacy Education in Uzbekistan”. Program ini mampu meningkatakn antusias mahasiswa untuk secara aktif berkolaborasi dengan mahasiswa asing dan meningkatkan pengetahuan tentang system pembelajaran farmasi di negara lain.
Sit in microbiology “Microorganism Pharmaceutical Products: Vaccine”
Sit in Clinical Chemistry and Bioanalysis “Analisis Hormon dan Analisis Trace Element dan Vitamin”
Sit in Pharmaceutic practice “Pembuatan Suppositoria”
Sharing Session “Culture and Pharmacy education in Uzbekistan”