Visi Misi

VISI

Pada tahun 2024 Menjadi Institusi Pendidikan Farmasi Terkemuka, Berazaskan Riset Menuju Kemandirian IPTEK untuk Pengembangan Potensi Lokal

MISI

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi jenjang sarjana farmasi, yang menghasilkan lulusan yang mumpuni, kompeten, bermoral dan beretika, serta berwawasan kebangsaan yang tinggi.
  2. Menyelenggarakan penelitian berkualitas untuk mendukung kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang kefarmasian serta menjadi pusat rujukan pengembangan obat alam.
  3. Menyelengarakan pengabdian masyarakat berdasarkan hasil pendidikan dan penelitian untuk  memajukan kesejahteraan masyarakat.
  4. Menyelenggarakan tatakelola pendidikan farmasi yang kredibel, transparan, akuntabel dan berkeadilan

TUJUAN

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki budaya akademik tinggi, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, pengawasan mutu serta pelayanan kefarmasian.
  2. Menghasilkan penelitian inovatif yang mampu mengembangkan potensi lokal  dalam bidang kefarmasian dan  dapat memecahkan permasalahan yang dihadapi masyarakat.
  3. Terbentuknya pusat penelitian unggulan di bidang obat alam.
  4. Mengimplementasikan ilmu pengetahuan dan teknologi serta hasil penelitian kefarmasian untuk peningkatan taraf hidup masyarakat dan kemajuan bangsa
  5. Mengembangkan profesionalisme, kapabilitas, dan akuntabilitas dalam tata kelola program studi

SASARAN

  1. Tercapainya output lulusan dengan pengetahuan dan keterampilan yang tinggi serta memiliki profil “COMPLETE” yang didukung kurikulum yang tanggap terhadap kebutuhan pasar (terkait dengan tujuan 1).
  2. Terselenggaranya proses pembelajaran yang terorganisir dengan didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai (terkait dengan tujuan 1).
  3. Terjalinnya kerjasama dengan masyarakat pengguna dan pihak industri serta institusi lain dalam lingkup nasional maupun internasional (terkait dengan tujuan 2, 3 dan 4).
  4. Tercapainya peningkatan kualitas dan kuantitas riset, publikasi skala nasional dan internasional (terkait dengan tujuan 3).
  5. Terselenggaranya pelayanan akademik yang efektif, efisien dan transparan, terdokumentasi dengan baik dan dapat dipertanggungjawabkan (terkait dengan tujuan 5)
  6. Tersedianya sumber daya manusia yang berkualitas unggul dibuktikan dengan pelatihan, pendidikan lanjut dan sertifikasi (terkait dengan tujuan 5).